Kita telah melihat banyak desain kartu nama baik di dunia maya maupun di dunia nyata. Umumnya background kartu nama yang sering digunakan ialah warna putih. Tidak bisa dipungkiri memang, oleh sebagian orang warna putih dianggap bersifat lebih formal sehingga banyak digunakan untuk cetak kartu nama. Lantas, apakah putih merupakan satu-satunya solusi untuk menunjukkan formalitas kartu nama? Tidak juga.
Tidak sedikit orang yang lebih suka menggunakan background kartu nama berwarna hitam untuk cetak kartu nama mereka. Warna hitam melambangkan keseriusan, keanggunan, dan karakteristik yang kuat sehingga cocok untuk bisnis Anda. Warna hitam adalah warna yang fleksibel dan penuh karakter untuk berbagai jenis brand.
Anda tidak akan pernah keliru memilih warna hitam sebagai background kartu nama Anda, karena setiap desain dan style akan menyatu sempurna dengan warna ini. Selain itu, hitam juga memiliki karakteristik formalitas, kekhasan, kesungguhan, dan kekuatan yang merupakan elemen penting dalam menjaring bisnis. Warna hitam sangat erat kaitannya dengan keanggunan dan terlihat lebih berkelas.
Bagi Anda yang ingin cetak kartu nama, sebagai sarana untuk mempromosikan diri atau bisnis Anda, hitam bisa menjadi pilihan warna yang ampuh jika digunakan selaras dengan warna lain. Menggunakan background kartu nama hitam bisa menambah keunikan dan profesionalitas kartu nama Anda. Namun ada dua poin penting yang harus Anda perhatikan.
Yang pertama, Anda harus bisa memadukan warna background kartu nama dengan warna logo serta imformasi yang akan dimasukkan dalam kartu nama. Dalam hal ini Anda bisa memilih warna cerah atau warna yang senada dengan logo perusahaan atau bisnis Anda. Bagaimana jika logo yang Anda gunakan juga berwarna hitam? Tenang. Anda bisa tetap mempertahankan warna logo Anda tapi menggunakan background yang agak keabu-abuan.
Yang kedua, bahan cetak kartu nama yang Anda gunakan. Tidak peduli warna background kartu nama apa yang Anda pilih, jika Anda tidak menggunakan bahan cetak kartu nama yang berkualitas, hasilnya tetap tidak akan memuaskan. Ingat, kartu nama akan menggambarkan profil Anda. Jadi jangan gunakan bahan cetak kartu nama yang asal-asalan.
Setelah Anda memahami kedua poin di atas, mungkin Anda membutuhkan referensi bagaimana untuk membuat background kartu nama hitam tampak elegan dan anggun. Berikut contoh kartu nama menggunakan background hitam yang bisa menginspirasi Anda yang ingin cetak kartu nama:
1. Background Kartu Nama Hitam Minimalis
Sebuah desain kartu nama berkelas dan elegan menggunakan visualisasi sederhana yang menimbulkan kesan klasik. Apapun jenis bisnis Anda, Cetak kartu nama dengan background hitam selalu menciptakan rasa keanggunan dan kesederhanaan.
2. Background Kartu Nama Vertikal
Sebuah desain yang benar-benar keren dengan perpaduan background hitam dan abu-abu gelap. Sederhana namun terkesan modern. Semua informasi ditempatkan secara vertikal dengan layout yang memukau.
3. Background Kartu Nama Retro Style
Background kartu nama hitam yang stylish. Penggunaan elemen vintage pada desain retro menciptakan penampilan yang benar-benar terlihat segar untuk tata letak secara keseluruhan.
4. Background Kartu Nama Elegan
Desain fresh dan enak dilihat, yang menciptakan sentuhan ramping dan modern. Kartu nama cantik dan elegan memainkan peran penting dalam branding bisnis Anda.
5. Background Kartu Nama Hitam Putih
Kartu nama dengan desain vintage yang indah menggunakan tema hitam dan putih dengan tipografi yang pas dan beberapa sentuhan elemen klasik di kedua sisi. Jika Anda sedang mencari desain kartu nama yang memiliki pendekatan berbeda, kartu nama ini pilihannya.
6. Background Kartu Nama Hitam
Bersih dan sederhana, tipografi adalah inti dari desain modern ini. Ditambah dengan latar belakang gelap, menghasilkan visualisasi yang tajam. Penggunaan ikon berukuran sedang semakin mempertegas desain yang modern.
7. Background Kartu Nama Modern
Desain modern yang menekankan pada tipografi yang kuat ditambah dengan tema gelap. Dengan hitam sebagai warna latar belakang utama, kesederhanaan dari desain ini memunculkan profesionalisme kepada relasi maupun klien potensial Anda. Bila Anda seorang fotografer, Anda wajib cetak kartu nama seperti ini.